08 April 2009

Abiel Helioz = Lord is my Father and my Sun

Hari ini terjadi kejadian yang agak" menyeramkan.

Aku baru saja sampai dikantor saat salah seorang karyawanku menaikkan sekeping kaca ukuran satu daun pintu ke lantai atas. Masih sempat aku berkata padanya untuk berhati-hati.

Setelah beberapa saat kemudian, aku pun naik. Saat aku akan naik ke lantai 3, tiba" terdengar suara "PRANGGG..." dan pecahan kaca jatuh seperti hujan ke lantai 2.

Saat kaca jatuh berhamburan, aku masih bengong.... (betul" lemot yah reaksi ku...).
Aku bisa melihat kaca" kecil dan ukuran 2x3 melewati mukaku dan jatuh ke lantai...
Sesudah kaca" sukses pendaratan dari terjun payungnya, baru aku sadar...dan buru" menepi.

Tahu ga reaksi kata" pertamaku yang keluar ?
"Dwi..Dwi (nama karyawanku)...kamu ga apa" kan ?"
"Kamu ga luka kan ?..."
Padahal waktu nanya gitu, jantung ku juga masih kencang berdegup saking kagetnya.

Reaksi kedua adalah " Thanks God for saving my life..."

Ahhh...hal" yang jelek bisa saja terjadi saat serpihan kaca" tersebut jatuh dari lantai 4 ke lantai 3-2-1. Tapi Tuhan sungguh baik .... mau menjaga diriku yang super lemot ini....


Moral :
Thank you my Lord for being a guardian to me, althou' You know I am not worthy ....